Jenis Kain Brokat yang Bisa Digunakan untuk Mempercantik Wisuda
Wisuda adalah salah satu momen penting bagi sebagian orang. Kehadiran momen ini banyak ditunggu-tunggu, sehingga menjadikan setiap orang yang tampil wisuda ingin tampil menarik. Di Indonesia sendiri, kebanyakan calon wisudawati nya hadir dengan outfit kebaya.
Beragam warna serta motif dapat dipilih sesuai dengan mood dan kepribadian anda. Untuk anda bisa menggunakan kain brokat sebagai luaran serta sabun sebagai dalamannya. Yuk langsung saja inti beberapa jenis brokat wisuda berikut ini.
1. Brokat Prada
Adapun jenis Prada adalah jenis kain yang paling mahal jika dibandingkan jenis kain brokat lainnya. Kain jenis brokat ini memiliki tekstur yang timbul serta tegas yang memang bisa memberikan kesan mewah di dalam setiap kebaya. Brokat Prada kerap kita jumpa di toko-toko atau kain dengan kualitas semi Prada. Terkait dengan beratnya, kain satu ini bisa mencapai 500 gram. Kemudian untuk warnanya, dalam satu jenis kain brokat Prada dapat mengandung 1 hingga 3 warna.
2. Brokat tile
Jenis kain brokat ini adalah perpaduan antara bahan brokat serta tile. Bahan ini memiliki tekstur yang tipis sehingga membuat brokat jenis ini sangatlah ringan. Meskipun ringan, ternyata kayak jenis ini cukup kuat serta tahan lama.
Ketika membuat kebaya. Jenis kain satu ini biasanya menjadi dasar, kemudian ditambahkan beberapa kecil kain brokat jenis lain untuk memperkuat motifnya. Terkait dengan harganya, kain brokat jenis tile memiliki harga yang cukup terjangkau serta memiliki motif bunga yang sangat beragam.
3. Brokat corneli
Jenis kain brokat ini miliki unsur nilai di dalamnya. Nama corneli sendiri berawal dari benang cord yang selalu ada di setiap motif ujung kain tersebut. Meskipun hadir dengan brokat yang timbul, ternyata jenis kain ini tetap terasa halus serta lentur. Jenis kain brokat ini merupakan jenis kain yang banyak diminati karena memiliki harga yang cukup terjangkau serta nyaman manakala digunakan.
4. Brokat tile 3D
Jenis kain brokat yang bisa anda gunakan ketika wisuda yaitu jenis kain brokat tile 3D. Pada dasarnya brokat jenis ini memiliki bahan yang sama dengan brokat tile biasa Akan tetapi, yang membedakan yaitu terdapat penambahan bentuk bunga secara 3 dimensi yang sesuai dengan motif di setiap kainnya. Ketika menggunakan kain brokat jenis ini, anda sudah akan tampil cantik dan menarik meskipun tidak ada penambahan payet atau permata kebaya.
Komentar
Posting Komentar