Gamis Busui

Hasil gambar untuk gamis busui

       Dalam dunia fashion, semua kalangan berhak berpenampilan dengan cantik dan anggun. Baik anak-anak, remaja, dewasa, ibu hamil, ibu menyusui, maupun lansia. Semua mempunyai selera fashion masing-masing.  Bukan hanya remaja yang sekarang ingin berpenampilan cantik, tetapi ibu menyusui juga ingin berfashion dengan cantik meskipun mereka sulit berpenampilan karena sedang menyusui.
      Sekarang ini ibu-ibu yang baru melahirkan dan sedang menyusui tidak perlu khawatir karena tidak dapat tampil dengan fashion yang sedang tren, dikarenakan sulit mencari baju gamis yang cocok untuk ibu menyusui. Dan sekarang sudah banyak tren gamis busui (ibu menyusui) yang sedang booming dikalangan ibu-ibu.

Hasil gambar untuk gamis busui

     Gamis busui adalah baju gamis yang khusus dibuat untuk membantu mempermudah para ibu berpakaian dalam masa menyusui bayinya. Pasalnya, akan sangat merepotkan bila si bayi menangis menginginkan ASI dari ibunya padahal si ibu sedang mengenakan pakaian seperti dress, kaos atau gamis biasa yang sulit untuk memberikan ASI, apalagi jika si ibu sedang beraktifitas diluar rumah atau berada ditempat keramaian pasti akan menyulitkan dengan berpakaian seperti itu.
     Gamis busui merupakan solusi tepat bagi ibu-ibu muslimah yang mempunyai kendala dalam berpakaian ketika ingin memberikan ASI pada si buah hati agar bisa tetap nyaman menyusui dengan baju gamis yang di kenakan meski dalam keadaan keramaian sekalipun.
    Telah banyak penjual yang memasarkan gamis busui dipasaran baik secara online maupun offline dengan  berbagai macam model, namun terkadang ada model nya yang terkesan cukup  membosankan atau terlalu klasik atau tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan sehingga para pembeli kurang meminatinya lagi. Bila kita lihat di masa sekarang tampilan dalam berbusana sangat diutamakan apalagi untuk para Mahmud (Mamah Muda) yang masih ingin terlihat gaya dan modis. Nah, agar bisa tetap tampil cantik dan modis meski sudah mempunyai bayi, para ibu baik mamah muda haruslah pandai memadu padankan tampilan gaya pakaiannya. Perlu untuk menyelaraskan warna tampilan mulai dari bawahan sepatu sampai jilbab, jika pakaian yang dikenakan sudah sesuai maka akan menarik untuk dilihat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perpaduan Busana Hijau Tosca

Contoh Model Gamis Brokat Kombinasi Satin Modern

Jenis Kain Brokat yang Bisa Digunakan untuk Mempercantik Wisuda